Selamat Datang di Situs ISBDS Cipta Sejati Cabang Sumenep - Sekretariat : Jln. Pelabuhan Gersik Putih Barat HP : 085 232 435 621 - 087 850 111 728"

Cari Blog Ini

Keluarga Besar ISBDS CIPTA SEJATI Cabang Sumenep Insya Allah akan mengadakan acara Pembukaan Pusat Daya (PPD) & Kenaikan Tingkat, Kamis & Jum'at 24 & 25 Maret 2016 "

Jumat, 08 April 2011

BUTIR-BUTIR FILSAFAT KEPENDEKARAN

PENDEKAR adalah :

  • Laksana hamparan "kekosongan" yang tak bertepi. Dalam segala cita-cita dan tujuannya terasa tak terbatas walau semuanya sudah berhasil, dan maju terus tak berhenti. Dia hanya berbuat dan selalu berbuat pada kesejahteraan
  • Keluhuran den kebijaksanaan (berbudi buah laksana), sikap dan perbutannya selalu menjadi suri tauladan dan menjadi buah ketentraman.
  • Kesetiaan akan janji, semua kata-katanya selalu dapat dipercaya dan segalanya selalu ditepatinya.
  • Membimbing dan memimpin, selalu mengarahkan, mendidik, mengatur dan memberi contoh. Mengabdi dan melayani, berbuat dan rela berkorban demi kesetiaan dan siap membantu siapa yang membutuhkan.
  • Mengemban kasih persaudaraan, menciptakan perdamaian dan kerukunan entar sesama.
  • Pemberian terhadap yang membutuhkan, ikhlas dan mau mengerti pada kaum lemah.
  • Kerendahan hati dan kesusilaan tidak sombong dan suka menolong.
  • Kepatuhan terhadap hukum alam, menyadari bahwa setiap ada sebab pasti ada akibat, setiap perbuatan pasti ada balasan.
  • Ketenangan dan tafakur (meditasi/semedi), tidak gegabah dan penuh, rancangan
  • Ketenangan dan tawakal (dharma ), tenang , pasrah dan penuh siaga.
  • Ketenangan dan hati-hati , tenang penuh perhitungan.
  • Ketenangan dan keberanian , tenang pantang menyerah.
  • Ketenangan dan keteguhan , tenang dan kuat pendiriannya.
  • Ketenangan dan ketajaman, pasti , tenang membahayakan.
(dikutip dari buku RENUNGAN JIWA oleh GMy. Moch.Arifin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar